Ajak Komunitas Otomotif Ngopi Bareng, Kapolresta Tangerang Tekankan Keselamatan Berkendara

    Ajak Komunitas Otomotif Ngopi Bareng, Kapolresta Tangerang Tekankan Keselamatan Berkendara

    TANGERANG - Kapolresta Tangerang Kombes Pol Sigit Dany Setiyono mengajak ratusan bikers yang tergabung dalam berbagai komunitas otomotif untuk ngopi bareng. Acara bertajuk Yuk Ngopi Wae itu dilaksanakan di Lapangan Apel Polresta Tangerang Polda Banten Jumat (4/11/2023) malam.

    "Tema kegiatan malam ini adalah Komunitas Motor Kamtibmas yang Kreatif, Produktif dan Sinergi dalam Mendukung Pemilu Aman, Damai dan Sejuk, " kata Sigit.

    Selain menyampaikan ajakan menciptakan Pemilu yang damai, Sigit juga mengingatkan komunitas otomotif yang didominasi komunitas roda dua itu untuk mengutamakan keamanan, keselamatan, dan ketertiban dalam berlalu lintas. 

    "Saya ingin teman-teman sekalian, menerapkan budaya keselamatan berkendara bagi pengendara lain dan diri sendiri, " ujar Sigit.

     Sigit juga menyampaikan bahwa Polresta Tangerang memiliki Hotline yaitu Hallo Pak Kapolres. Hotline itu dibuat dengan tujuan untuk mempercepat informasi dari dari masyarakat kepada Kepolisian. 

    "Kejadian apapun, baik kecelakaan, kemacetan, kebakaran, maupun adanya geng motor atau tawuran, dan kejadian-kejadian lainnya bisa disampaikan melalui telpon ataupun WA kepada nomor hotline Kapolresta, " tandas Sigit.

    (Hms/Hadi)

    komunitas otomotif kapolresta tangerang berkendara
    Sopiyan Hadi

    Sopiyan Hadi

    Artikel Sebelumnya

    Viral Video Kontroversial, Nyatakan Pendukung...

    Artikel Berikutnya

    Sayuti Minta PPNI Kota Tangerang Menjaga...

    Berita terkait

    Rekomendasi berita

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Satgassus Pencegahan Korupsi Polri Gencarkan Sosialisasi Antikorupsi di Daerah-daerah 
    Lulus S3 1,5 Tahun: Siapa Bilang Pendidikan Harus Lambat?
    Hendri Kampai: Kelulusan Bahlil adalah Inspirasi Suatu Pencapaian

    Tags