Polresta Bandara Soetta Terima Penyerahan Ruangan dari Angkasa Pura Indonesia

    Polresta Bandara Soetta Terima Penyerahan Ruangan  dari Angkasa Pura Indonesia

    TANGERANG - Polresta Bandara Soekarno-Hatta (Soetta) menerima penyerahan ruangan untuk kantor Polsubsektor Terminal 2 dari Angkasa Pura Indonesia pada Sabtu (16/11) pagi.

    Penyerahan dilakukan langsung General Manager PT Angkasa Pura Indonesia Cabang Bandara Internasional Soekarno Hatta yang diwakili oleh General Manager Terminal 2 Arda Wulanigara serta diterima oleh Kapolresta Kombes Pol Roberto Pasaribu di Mapolresta Bandara Soetta, Tangerang.

    Penyerahan dengan status pinjam pakai tersebut dilakukan secara simbolis, dan diawali dengan upacara serah terima serta penandatanganan prasasti, berlanjut pemotongan tumpeng.

    Kapolresta menjelaskan bahwa kantor Polsubsektor Terminal 2 Bandara Soetta sejatinya telah beroperasi sekitar tahun 2008 silam, tepatnya berada di lantai dua.

    Dengan adanya peminjaman ruangan yang baru, menurut Roberto, saat ini kantor Polsubsektor Terminal 2 Bandara Soetta berada di lantai dasar.

    Roberto menambahkan, kehadiran Polsubsektor tersebut bukan hanya sebuah fasilitas baru, namun sebagai simbol dari peningkatan kualitas pelayanan kepolisian kepada masyarakat.

    "Kehadiran kantor polisi ini diharapkan mampu menjadi pusat pengayoman, perlindungan dan penegakan hukum yang profesional, transparan dan berintegritas, " ujar pria yang akrab disapa Roberto tersebut seusai acara.

    Roberto menambahkan, ruangan kantor Polsubsektor yang diserahkan pada hari ini akan menjadi modal kerja untuk meningkatkan kerja sama antara kepolisian dengan masyarakat, serta stakeholder terkait.

    "Keamanan dan ketertiban tidak dapat dicapai tanpa partisipasi aktif dari masyarakat, ataupun instansi terkait dan dengan adanya sarana ruangan baru ini juga sebagai pemacu semangat anggota Polresta Bandara Soetta untuk lebih baik lagi dalam melayani pengguna jasa bandara ataupun para pekerja yang membutuhkan layanan kepolisian" ujar perwira Polri yang akan menduduki jabatan Direktur Reserse Siber (Dirressiber) Polda Metro Jaya tersebut.

    Terakhir, alumnus Akpol tahun 2000 itu berharap melalui fasilitas yang baru tersebut dapat meningkatkan kepercayaan dan kemitraan dengan seluruh elemen masyarakat khususnya di wilayah Bandara internasional Soekarno-Hatta.

    "Semoga kehadiran kantor polisi ini dapat memberikan manfaat yang besar bagi masyarakat dalam mewujudkan lingkungan yang aman, tertib dan damai, " pungkas Roberto pada kegiatan yang dihadiri oleh jajarannya dan perwakilan Komunitas Bandara Soetta (Kombata) tersebut.

    *Disambut Antusias Masyarakat*

    Kehadiran bangunan baru Polsubsektor Terminal 2 Bandara Soetta disambut antusias oleh masyarakat khususnya dari kalangan pengguna jasa penerbangan di wilayah tersebut.

    Hal itu seperti yang dikemukakan langsung oleh salah satu pengguna jasa penerbangan bernama Alexander Firmanto yang menyebut bahwa kehadiran Pos Polisi tersebut sangat bermanfaat bagi masyarakat.

    "Kami sangat mengapresiasi, dengan adanya fasilitas baru ini dapat menciptakan rasa aman dan nyaman ketika kita beraktivitas di Bandara Soetta, " kata Alex didampingi anak istrinya.

    Senada, Amelia Pertiwi juga mengapresiasi kehadiran pos polisi tersebut. Dirinya berharap dengan fasilitas baru tersebut pelayanan kepada masyarakat dapat terus ditingkatkan oleh pihak kepolisian.

    "Semoga Polri khususnya Polresta Bandara Soetta semakin profesional, dan semakin dicintai masyarakat, " kata Amelia seraya bercerita sedang menunggu kedatangan orang tuanya dari Banjarmasin - Kalimantan Selatan. (Humas/Spyn).

    polresta bandara soetta penyerahan ruangan angkasa pura indonesia
    Sopiyan Hadi

    Sopiyan Hadi

    Artikel Sebelumnya

    Bhabinkamtibmas Desa Cirarab Sambangi Warga...

    Artikel Berikutnya

    Kapolsek Duren Sawit hadiri sosialisasi...

    Berita terkait

    Rekomendasi berita

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Soal Pilkada Banten 2024 yang Dinilai Bisa Kembali Munculkan Politik Dinasti, Ini Kata Pengamat
    Berikan Dukungan, Prabowo: Saya Percaya Andra Soni Akan Kerja Keras Perbaiki Kehidupan Rakyat Banten
    Sinergi Demi Keamanan: Bhabinkamtibmas Polsek Kelapa Dua dan Babinsa Sambangi Warga Bencongan Indah

    Tags